Minggu, 06 Maret 2011

Liburan Keluarga Seru


Gadis Cinta Melulu

Belakangan ini liburan bareng keluarga mungkin mulai terlihat membosankan buat kita. Soalnya selain tempatnya hampir sama, nggak banyak yang bisa kita lakukan sih. Nggak heran, kalau kita lebih memilih buat berlibur bareng sobat-sobat. Cari tahu triknya biar liburan keluarga jadi seru!

1. Terlibat dari Awal

Salah satu kesalahan kita adalah kita sudah malas duluan dan memilih menyingkir begitu Mama Papa bilang kita bakal berlibur sekeluarga. Akhirnya, kita sama sekali nggak terlibat dalam perencanaannya. Padahal, inilah langkah awal kita bisa mengubah liburan keluarga jadi seru dan nggak membosankan.
Jika kita terilbat dari awal, kita bisa ikutan memilih tempat liburan mana yang seru buat kita, transportasi apa yang bakal kita gunakan sampai di mana kita menginap. Kalau kita nggak ikutan memberi suara dari awal, gimana Mama-Papa bisa tahu apa yang kita suka?

2. Rencanakan Detailnya

Rencanakan detil kegiatan apa saja yang bakal kita lakukan bareng keluarga. Survei dan cari tahu dulu apa saja yang bisa kita lakukan di sana dan tempat-tempat apa saja yang bisa dikunjungi. Jangan sampai di hari kedua liburan kita sudah mati bosan karena nggak ada yang bisa dilakukan. Kalau ke pantai, mungkin kita bisa cari tahu apakah ada banyak olahraga air yang bisa kita lakukan. Kalau kita pergi ke kota, bikin daftar museum dan tempat-tempat keren buat berfoto atau restoran menarik buat kita coba.

3. Tambah Anggota

Menambah anggota juga salah satu cara buat bikin liburan keluarga nggak membosankan. Si anggota baru ini bisa partner yang bagus kalau kita butuh teman buat melakukan suatu kegiatan yang kurang diminati Mama dan Papa. Misalnya untuk olahraga air atau olahraga ekstrim. Ajak sobatmu atau sepupu yang akrab sama kamu biar liburan makin asyik!

Justin Bieber Birthday Wish


Gadis Ngegosip

1 Maret 2011 kemarin adalah hari spesial untuk Justin Bieber. Soalnya, hari itu, pacarnya Selena Gomez ini berulang tahun yang ke-17. Di hari spesial itu, Justin pun menginginkan hadiah dari para penggemarnya.

Hadiah yang diminta sang idola ternyata bukan barang, tapi Justin meminta agar para penggemarnya mendonasikan sebagian uang mereka untuk disumbangkannya pada orang yang membutuhkan.

“Aku memiliki saat-saat yang menakjubkan sepanjang tahun ini. Makanya, aku mau berbagi saat-saat menakjubkan itu bersama orang-orang yang membutuhkan. Aku berumur 17 tahun, dan itu hal yang patut aku syukuri,” kata Justin yang berhasil mengumpulkan 31.000 dolar Amerika dari fansnya ini.

Justin akan menyumbangkan uang tersebut untuk program charity: Water. Program ini akan menyediakan air bersih untuk semua orang. “Air bersih itu sangat dibutuhkan. Aku pengin banyak anak-anak yang bisa menikmati air bersih dan tumbuh sampai 17 tahun seperti aku sekarang,” kata cowok yang juga menjual potongan rambutnya seharga $40,668 untuk kemudian disumbangkannya ini.

Rabu, 16 Februari 2011

diet diet!

Tips diet - cara menurunkan berat badan ini didedikasikan untuk sahabat yang giat berusaha kerja keras untuk diet atau menurunkan berat badannya. Sekedar berbagi tips diet yang sehat, cepat dan praktis. Untung saja saya ini bertubuh mungil (baca : kurus kerempeng) jadi ngga butuh tips diet ini,hahahha

Nah langsung aja deh, info tips diet cara menurunkan berat badan nya :

  • Pada saat sarapan kalau bisa pilih menu makanan yang tinggi seratnya ditambah minuman jus jeruk
  • Kalau suka minum teh, mendingan minum teh hijau setiap hari dimana dapat membantu membakar sekitar 70 kalori lebih dalam sehari
  • Kalau suka minum susu, sebaiknya jangan pilih yang fullcream. Silahkan konsumsi minuman susu yang rendah lemak
  • Perbanyak minum air putih. Banyak orang tidak bisa membedakan rasa lapar dan haus. Saat mengira merasa lapar (padahal, sebenarnya haus), Anda akan mengkonsumsi makanan (yang sebetulnya tidak perlu Anda konsumsi) lalu, bagaimana cara membedakannya? Minum segelas air dan tunggu hingga 10 menit untuk mengetahui apakah Anda masih lapar. Jika ya, berarti Anda memang lapar.
  • Makan dengan cara perlahan. Mengapa orang Amerika lebih rentan terkena obesitas daripada orang Prancis? jawabannya, bukan saja karena porsi makan orang Amerika lebih banyak, tetapi juga karena orang Prancis sangat menikmati makanan mereka dalam setiap kunyahan, sehingga cenderung makan secara perlahan. Hal ini menyebabkan perut akan lebih cepal terasa kenyang yang pada akhirnya turut membantu menekan selera dan porsi makan. Bagi Anda yang belum terbiasa, coba trik ini: letakkan sendok atau garpu saat Anda sedang mengunyah, minum air mineral setiap selesai mengunyah, dan kunyah makanan beberapa kali sebelum menelannya.
  • Gunakan piring yang lebih kecil. Kebiasaan di negara kita adalah menghabiskan makanan yang tersaji di piring, berapa pun jumlah kalori makanan dan ukuran piring tersebut. Untuk menyiasatinya, gunakan piring yang berukuran lebih kecil. Anda akan merasa kenyang dengan makan lebih sedikit.
  • Batasi karbohidrat. Makanan tinggi protein, misalnya ikan, merupakan pilihan makan malam terbaik untuk mengkontrol bobot tubuh. Ini karena protein membuat Anda kenyang lebih lama. Jika Anda ingin mengkonsumsi karbohidrat, hindari yang sederhana, karena lebih cenderung disimpan sebagai lemak ketimbang digunakan sebagai energi.
Mungkin itu aja tips sederhana mengenai diet sehat anda. Moga tips diet ini bisa dengan cepat dapat membuat anda langsing dan menjadi lebih pede dengan turunnya berat badan.

tips lupain mantan!

Sulit melupakan mantan kekasih merupakan salah satu masalah putus cinta. Nah, ternyata ada 4 cara cepat untuk membantu melupakannya.
Berakhirnya sebuah hubungan asmara sering menimbulkan rasa sedih yang mendalam. Mungkin beberapa dari Anda sedang mengalaminya dan hampir setiap hari menangis.
Tidak ada yang salah dengan menangis. Tapi Anda perlu keluar dari zona keterpurukan untuk kembali bersemangat menjalani hidup.
Untuk bisa kembali bahagia, Anda perlu melupakan si dia. Tips yang dikutip dari woman articles berikut dapat menjadi acuan Anda untuk bisa melupakan mantan kekasih.

Berhenti membandingkan

Jika Anda masih membandingkan mantan Anda dengan pria-pria lain, maka peluang Anda untuk melupakannya atau mendapatkan kekasih baru akan sulit. Anda perlu belajar membuka diri dan cari sisi yang berbeda dari pria lainya.
Berhenti bernostalgia
Apakah Anda ingin menghabiskan sisa hidup Anda untuk menangisi mantan kekasih? Tentunya Anda menginginkan kehidupan yang lebih baik. Untuk itu segeralah bangkit dari keterpurakan dengan tidak mengingat-ngingatnya lagi. Cara sederhana untuk melupakannya adalah dengan menyingkirkan atau membuang barang kenangan Anda bersama mantan. Selain itu, hindari tempat-tempat favorit Anda dan mantan selama beberapa waktu. Cara tersebut cukup efektif untuk membantu Anda melupakan mantan.
Hindari untuk menghubunginya
Walaupun Anda rindu terhadap mantan kekasih Anda dan sangat ingin meneleponnya, namun jangan pernah untuk kembali meneleponnya. Kuatkan diri Anda untuk tidak meneleponnya dan latih lah cara ini setiap harinya. Anggap saja jika seharian Anda tidak meneleponnya, Anda telah memenangkan sebuah kompetisi. Tak ada salahnya juga bila memberi hadiah pada diri sendiri

Berbelanja dan Memanjakan Diri

Bagi banyak wanita kegiatan shopping atau berbelanja meruapakan sebuah obat penyembuh luka hati. Walaupun risikonya anggaran bulanan Anda membengkak, namun dengan berbelanja Anda bisa lebih bahagia.
Jika Anda sedang tak ingin belanja, manjakan diri dengan pergi ke salon/spa. Lakukan perawatan diri sepuasnya. Kegiatan ini cukup efektif untuk meningkatkan kepercayaan diri. Setelah selesai melakukan perawatan biasanya wanita merasa lebih cantik dan percaya diri.
Bergaul
Pergi dengan teman-teman merupakan cara yang cukup efektif untuk melupakan mantan kekasih. Kalau perlu cari lingkungan pergaulan baru dengan mengikuti berbagai kegiatan baru seperti les atau kegiatan sosial. Semakin banyak pengalihan perhatian, semakin sedikit waktu Anda untuk mengingatnya. Malah, siapa tahu Anda bisa segera menemukan penggantinya.

Selasa, 01 Februari 2011

SAKIT HATI

-ARTI DAN MAKNA SAKIT HATI-

Current mood:anxious

Hampir setiap orang tentu pernah mengalami sakit hati dalam hidupnya. Baik dalam keluarga, berteman, maupun bermasyarakat. Sebagaimana sifat sedih dan gembira, rasa yang satu ini adalah suatu kewajaran dalam hidup manusia. Apalagi, mengingat manusia adalah mahluk sosial, yang dalam setiap interaksinya tidak lepas dari kekhilafan.

Sebab-sebab datangnya perasaan ini pun bermacam-macam. Dari masalah sepele hingga masalah besar, dapat menjadi pemicunya. Misalnya berawal dari perbedaan pendapat, adanya konflik atau ketidakcocokan, hingga iri dan dengki. Bila perasaan ini dibiarkan terlalu lama bercokol dalam hati, maka tidak sehatlah hati itu. Pemiliknya pun akan stress dan jauh dari keceriaan. Lebih jauh lagi, hal itu bisa menjauhkan manusia dari Rabb-Nya. Na'udzubillaahi mindzaalik.
Bagaimana memenej rasa sakit hati, agar tidak membuahkan dosa dan azab-Nya bagi kita sendiri? Allah dan Rasul-Nya telah mengajarkan kiat-kiat tersendiri yang dapat menjadi penawar, bila diamalkan. Apa sajakah itu?
Muhasabah (Koreksi Diri)
Sebelum kita menyalahkan orang lain, seharusnyalah kita melihat diri kita sendiri. Bisa jadi kita merasa tersakiti oleh saudara kita, padahal ia tak bermaksud menyakiti. Cobalah bertanya pada diri sendiri, mengapa saudara kita sampai bersikap demikian. Jangan-jangan kita sendiri yang telah membuat kesalahan.
Menjauhkan diri dari sifat iri, dengki dan ambisi
Iri, dengki dan ambisi adalah beberapa celah yang menjadi pintu bagi syetan untuk memasuki hati manusia. Ambisi yang berlebihan, dapat membuat seseorang buta dan tuli. Bila tidak dilandasi iman, seorang yang ambisius cenderung akan melakukan berbagai cara untuk mendapatkan ambisinya.
Demikian sifat iri dan dengki. Sifat ini berasal dari kecintaan terhadap hal-hal yang bersifat materi, kehormatan dan pujian. Manusia tidak akan tenang bila dalam hatinya ada sifat ini. Manusia juga tak akan pernah bisa bersyukur, karena selalu merasa kurang. Ia selalu memandang ke atas, dan seolah tidak rela melihat orang lain memiliki kelebihan atas dirinya. Maka hapuslah terlebih dahulu sikap cinta dunia, sehingga dengki pun sirna.
Rasulullah bersabda, "Tidak boleh dengki kecuali kepada dua orang. Yaitu orang yang diberi harta oleh Allah, kemudian memenangkannya atas kerakusannya di jalan yang benar. Dan orang yang diberi hikmah oleh Allah, kemudian memutuskan persoalan dengannya dan mengajarkannya." (HR. Bukhari)
Menjauhkan diri dari sifat amarah dan keras hati
Bila marah telah timbul dalam hati manusia, maka kadang manusia bertindak tanpa pertimbangan akal. Jika akal sudah melemah, tinggallah hawa nafsu. Dan syetan pun semakin leluasa melancarkan serangannya, lalu mempermainkan diri manusia. Ibnu Qudamah dalam Minhajul Qashidin menyebutkan bahwa Iblis pernah berkata, "Jika manusia keras hati, maka kami bisa membaliknya sebagai anak kecil yang membalik bola."
Menumbuhkan sifat pemaaf
"Jadilah engkau pemaaf, dan suruhlah orang mengerjakan yang ma'ruf, serta berpalinglah dari orang-orang yang bodoh." Demikian firman Allah dalam Al-Qur'an Surat Al-A'raf: 199.
Allah sang Khaliq saja Maha Pemaaf terhadap hamban-Nya. Tak peduli sebesar gunung atau sedalam lautan kesalahan seorang hamba, jika ia bertaubat dengan sungguh-sungguh, maka Allah akan membukakan pintu maaf selebar-lebarnya. Kita sebagai manusia yang lemah, tidak sepantasnya berlaku sombong, dengan tidak mau memaafkan kesalahan orang lain, sebelum ia meminta maaf. Insya Allah, dengan begitu, hati akan lebih terasa lapang.
Rasulullah bersabda, "Bertakwalah kepada Allah dimana engkau berada, tindaklanjutilah kesalahan dengan kebaikan, niscaya kebaikan tersebut menghapus kesalahan tersebut, dan pergaulilah manusia dengan ahlak yang baik." (HR. Hakim dan At-Tirmidzi)
Husnudhdhan (berprasangka baik)
Allah berfirman, "Hai orang-orang beriman, jauhilah kebanyakan dari prasangka. Sesungguhnya sebagian prasangka itu adalah dosa. Dan jangalah kalian mencari-cari kesalahan orang lain, dan janganlah sebagian kalian menggunjing sebagian yang lain. Sukakah salah seorang di antara kamu memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya." (QS. Al-Hujurat : 12)
Adakalanya seorang muslim berburuk sangka terhadap seorang muslim lainnya sehingga ia melecehkan saudaranya. Ia mengatakan yang macam-macam tentang saudaranya, dan menilai dirinya lebih baik. Tentu, itu adalah hal yang tidak dibenarkan. Akan tetapi, hendaknya setiap muslim harus mawas diri terhadap titik-titik rawan yang sering memancing tuduhan, agar orang lain tidak berburuk sangka kepadanya.
Menumbuhkan Sikap Ikhlas
Ikhlas adalah kata yang ringan untuk diucapkan, tetapi cukup berat untuk dilakukan. Orang yang ikhlas dapat meniatkan segala tindakannya kepada Allah. Ia tidak memiliki pamrih yang bersifat duniawi. Apabila Allah mengujinya dengan kenikmatan, maka ia bersyukur. Bila Allah mengujinya dengan kesusahannya pun ia bersabar. Ia selalu percaya bahwa Allah akan senantiasa memberikan yang terbaik bagi hambanya.
Orang yang ikhlas akan lebih mudah memenej kalbunya untuk selalu menyerahkan segalanya hanya kepada Allah. Hanya kepada-Nyalah ia mengantungkan harapan.
Nah pembaca, bila anda sedang dilanda sakit hati, cobalah amalkan kiat diatas. Insya Allah, beban hati akan berkurang. Dada anda pun terasa lapang. Insya Allah.

Minggu, 06 Maret 2011

Liburan Keluarga Seru


Gadis Cinta Melulu

Belakangan ini liburan bareng keluarga mungkin mulai terlihat membosankan buat kita. Soalnya selain tempatnya hampir sama, nggak banyak yang bisa kita lakukan sih. Nggak heran, kalau kita lebih memilih buat berlibur bareng sobat-sobat. Cari tahu triknya biar liburan keluarga jadi seru!

1. Terlibat dari Awal

Salah satu kesalahan kita adalah kita sudah malas duluan dan memilih menyingkir begitu Mama Papa bilang kita bakal berlibur sekeluarga. Akhirnya, kita sama sekali nggak terlibat dalam perencanaannya. Padahal, inilah langkah awal kita bisa mengubah liburan keluarga jadi seru dan nggak membosankan.
Jika kita terilbat dari awal, kita bisa ikutan memilih tempat liburan mana yang seru buat kita, transportasi apa yang bakal kita gunakan sampai di mana kita menginap. Kalau kita nggak ikutan memberi suara dari awal, gimana Mama-Papa bisa tahu apa yang kita suka?

2. Rencanakan Detailnya

Rencanakan detil kegiatan apa saja yang bakal kita lakukan bareng keluarga. Survei dan cari tahu dulu apa saja yang bisa kita lakukan di sana dan tempat-tempat apa saja yang bisa dikunjungi. Jangan sampai di hari kedua liburan kita sudah mati bosan karena nggak ada yang bisa dilakukan. Kalau ke pantai, mungkin kita bisa cari tahu apakah ada banyak olahraga air yang bisa kita lakukan. Kalau kita pergi ke kota, bikin daftar museum dan tempat-tempat keren buat berfoto atau restoran menarik buat kita coba.

3. Tambah Anggota

Menambah anggota juga salah satu cara buat bikin liburan keluarga nggak membosankan. Si anggota baru ini bisa partner yang bagus kalau kita butuh teman buat melakukan suatu kegiatan yang kurang diminati Mama dan Papa. Misalnya untuk olahraga air atau olahraga ekstrim. Ajak sobatmu atau sepupu yang akrab sama kamu biar liburan makin asyik!

Justin Bieber Birthday Wish


Gadis Ngegosip

1 Maret 2011 kemarin adalah hari spesial untuk Justin Bieber. Soalnya, hari itu, pacarnya Selena Gomez ini berulang tahun yang ke-17. Di hari spesial itu, Justin pun menginginkan hadiah dari para penggemarnya.

Hadiah yang diminta sang idola ternyata bukan barang, tapi Justin meminta agar para penggemarnya mendonasikan sebagian uang mereka untuk disumbangkannya pada orang yang membutuhkan.

“Aku memiliki saat-saat yang menakjubkan sepanjang tahun ini. Makanya, aku mau berbagi saat-saat menakjubkan itu bersama orang-orang yang membutuhkan. Aku berumur 17 tahun, dan itu hal yang patut aku syukuri,” kata Justin yang berhasil mengumpulkan 31.000 dolar Amerika dari fansnya ini.

Justin akan menyumbangkan uang tersebut untuk program charity: Water. Program ini akan menyediakan air bersih untuk semua orang. “Air bersih itu sangat dibutuhkan. Aku pengin banyak anak-anak yang bisa menikmati air bersih dan tumbuh sampai 17 tahun seperti aku sekarang,” kata cowok yang juga menjual potongan rambutnya seharga $40,668 untuk kemudian disumbangkannya ini.

Rabu, 16 Februari 2011

diet diet!

Tips diet - cara menurunkan berat badan ini didedikasikan untuk sahabat yang giat berusaha kerja keras untuk diet atau menurunkan berat badannya. Sekedar berbagi tips diet yang sehat, cepat dan praktis. Untung saja saya ini bertubuh mungil (baca : kurus kerempeng) jadi ngga butuh tips diet ini,hahahha

Nah langsung aja deh, info tips diet cara menurunkan berat badan nya :

  • Pada saat sarapan kalau bisa pilih menu makanan yang tinggi seratnya ditambah minuman jus jeruk
  • Kalau suka minum teh, mendingan minum teh hijau setiap hari dimana dapat membantu membakar sekitar 70 kalori lebih dalam sehari
  • Kalau suka minum susu, sebaiknya jangan pilih yang fullcream. Silahkan konsumsi minuman susu yang rendah lemak
  • Perbanyak minum air putih. Banyak orang tidak bisa membedakan rasa lapar dan haus. Saat mengira merasa lapar (padahal, sebenarnya haus), Anda akan mengkonsumsi makanan (yang sebetulnya tidak perlu Anda konsumsi) lalu, bagaimana cara membedakannya? Minum segelas air dan tunggu hingga 10 menit untuk mengetahui apakah Anda masih lapar. Jika ya, berarti Anda memang lapar.
  • Makan dengan cara perlahan. Mengapa orang Amerika lebih rentan terkena obesitas daripada orang Prancis? jawabannya, bukan saja karena porsi makan orang Amerika lebih banyak, tetapi juga karena orang Prancis sangat menikmati makanan mereka dalam setiap kunyahan, sehingga cenderung makan secara perlahan. Hal ini menyebabkan perut akan lebih cepal terasa kenyang yang pada akhirnya turut membantu menekan selera dan porsi makan. Bagi Anda yang belum terbiasa, coba trik ini: letakkan sendok atau garpu saat Anda sedang mengunyah, minum air mineral setiap selesai mengunyah, dan kunyah makanan beberapa kali sebelum menelannya.
  • Gunakan piring yang lebih kecil. Kebiasaan di negara kita adalah menghabiskan makanan yang tersaji di piring, berapa pun jumlah kalori makanan dan ukuran piring tersebut. Untuk menyiasatinya, gunakan piring yang berukuran lebih kecil. Anda akan merasa kenyang dengan makan lebih sedikit.
  • Batasi karbohidrat. Makanan tinggi protein, misalnya ikan, merupakan pilihan makan malam terbaik untuk mengkontrol bobot tubuh. Ini karena protein membuat Anda kenyang lebih lama. Jika Anda ingin mengkonsumsi karbohidrat, hindari yang sederhana, karena lebih cenderung disimpan sebagai lemak ketimbang digunakan sebagai energi.
Mungkin itu aja tips sederhana mengenai diet sehat anda. Moga tips diet ini bisa dengan cepat dapat membuat anda langsing dan menjadi lebih pede dengan turunnya berat badan.

tips lupain mantan!

Sulit melupakan mantan kekasih merupakan salah satu masalah putus cinta. Nah, ternyata ada 4 cara cepat untuk membantu melupakannya.
Berakhirnya sebuah hubungan asmara sering menimbulkan rasa sedih yang mendalam. Mungkin beberapa dari Anda sedang mengalaminya dan hampir setiap hari menangis.
Tidak ada yang salah dengan menangis. Tapi Anda perlu keluar dari zona keterpurukan untuk kembali bersemangat menjalani hidup.
Untuk bisa kembali bahagia, Anda perlu melupakan si dia. Tips yang dikutip dari woman articles berikut dapat menjadi acuan Anda untuk bisa melupakan mantan kekasih.

Berhenti membandingkan

Jika Anda masih membandingkan mantan Anda dengan pria-pria lain, maka peluang Anda untuk melupakannya atau mendapatkan kekasih baru akan sulit. Anda perlu belajar membuka diri dan cari sisi yang berbeda dari pria lainya.
Berhenti bernostalgia
Apakah Anda ingin menghabiskan sisa hidup Anda untuk menangisi mantan kekasih? Tentunya Anda menginginkan kehidupan yang lebih baik. Untuk itu segeralah bangkit dari keterpurakan dengan tidak mengingat-ngingatnya lagi. Cara sederhana untuk melupakannya adalah dengan menyingkirkan atau membuang barang kenangan Anda bersama mantan. Selain itu, hindari tempat-tempat favorit Anda dan mantan selama beberapa waktu. Cara tersebut cukup efektif untuk membantu Anda melupakan mantan.
Hindari untuk menghubunginya
Walaupun Anda rindu terhadap mantan kekasih Anda dan sangat ingin meneleponnya, namun jangan pernah untuk kembali meneleponnya. Kuatkan diri Anda untuk tidak meneleponnya dan latih lah cara ini setiap harinya. Anggap saja jika seharian Anda tidak meneleponnya, Anda telah memenangkan sebuah kompetisi. Tak ada salahnya juga bila memberi hadiah pada diri sendiri

Berbelanja dan Memanjakan Diri

Bagi banyak wanita kegiatan shopping atau berbelanja meruapakan sebuah obat penyembuh luka hati. Walaupun risikonya anggaran bulanan Anda membengkak, namun dengan berbelanja Anda bisa lebih bahagia.
Jika Anda sedang tak ingin belanja, manjakan diri dengan pergi ke salon/spa. Lakukan perawatan diri sepuasnya. Kegiatan ini cukup efektif untuk meningkatkan kepercayaan diri. Setelah selesai melakukan perawatan biasanya wanita merasa lebih cantik dan percaya diri.
Bergaul
Pergi dengan teman-teman merupakan cara yang cukup efektif untuk melupakan mantan kekasih. Kalau perlu cari lingkungan pergaulan baru dengan mengikuti berbagai kegiatan baru seperti les atau kegiatan sosial. Semakin banyak pengalihan perhatian, semakin sedikit waktu Anda untuk mengingatnya. Malah, siapa tahu Anda bisa segera menemukan penggantinya.

Selasa, 01 Februari 2011

SAKIT HATI

-ARTI DAN MAKNA SAKIT HATI-

Current mood:anxious

Hampir setiap orang tentu pernah mengalami sakit hati dalam hidupnya. Baik dalam keluarga, berteman, maupun bermasyarakat. Sebagaimana sifat sedih dan gembira, rasa yang satu ini adalah suatu kewajaran dalam hidup manusia. Apalagi, mengingat manusia adalah mahluk sosial, yang dalam setiap interaksinya tidak lepas dari kekhilafan.

Sebab-sebab datangnya perasaan ini pun bermacam-macam. Dari masalah sepele hingga masalah besar, dapat menjadi pemicunya. Misalnya berawal dari perbedaan pendapat, adanya konflik atau ketidakcocokan, hingga iri dan dengki. Bila perasaan ini dibiarkan terlalu lama bercokol dalam hati, maka tidak sehatlah hati itu. Pemiliknya pun akan stress dan jauh dari keceriaan. Lebih jauh lagi, hal itu bisa menjauhkan manusia dari Rabb-Nya. Na'udzubillaahi mindzaalik.
Bagaimana memenej rasa sakit hati, agar tidak membuahkan dosa dan azab-Nya bagi kita sendiri? Allah dan Rasul-Nya telah mengajarkan kiat-kiat tersendiri yang dapat menjadi penawar, bila diamalkan. Apa sajakah itu?
Muhasabah (Koreksi Diri)
Sebelum kita menyalahkan orang lain, seharusnyalah kita melihat diri kita sendiri. Bisa jadi kita merasa tersakiti oleh saudara kita, padahal ia tak bermaksud menyakiti. Cobalah bertanya pada diri sendiri, mengapa saudara kita sampai bersikap demikian. Jangan-jangan kita sendiri yang telah membuat kesalahan.
Menjauhkan diri dari sifat iri, dengki dan ambisi
Iri, dengki dan ambisi adalah beberapa celah yang menjadi pintu bagi syetan untuk memasuki hati manusia. Ambisi yang berlebihan, dapat membuat seseorang buta dan tuli. Bila tidak dilandasi iman, seorang yang ambisius cenderung akan melakukan berbagai cara untuk mendapatkan ambisinya.
Demikian sifat iri dan dengki. Sifat ini berasal dari kecintaan terhadap hal-hal yang bersifat materi, kehormatan dan pujian. Manusia tidak akan tenang bila dalam hatinya ada sifat ini. Manusia juga tak akan pernah bisa bersyukur, karena selalu merasa kurang. Ia selalu memandang ke atas, dan seolah tidak rela melihat orang lain memiliki kelebihan atas dirinya. Maka hapuslah terlebih dahulu sikap cinta dunia, sehingga dengki pun sirna.
Rasulullah bersabda, "Tidak boleh dengki kecuali kepada dua orang. Yaitu orang yang diberi harta oleh Allah, kemudian memenangkannya atas kerakusannya di jalan yang benar. Dan orang yang diberi hikmah oleh Allah, kemudian memutuskan persoalan dengannya dan mengajarkannya." (HR. Bukhari)
Menjauhkan diri dari sifat amarah dan keras hati
Bila marah telah timbul dalam hati manusia, maka kadang manusia bertindak tanpa pertimbangan akal. Jika akal sudah melemah, tinggallah hawa nafsu. Dan syetan pun semakin leluasa melancarkan serangannya, lalu mempermainkan diri manusia. Ibnu Qudamah dalam Minhajul Qashidin menyebutkan bahwa Iblis pernah berkata, "Jika manusia keras hati, maka kami bisa membaliknya sebagai anak kecil yang membalik bola."
Menumbuhkan sifat pemaaf
"Jadilah engkau pemaaf, dan suruhlah orang mengerjakan yang ma'ruf, serta berpalinglah dari orang-orang yang bodoh." Demikian firman Allah dalam Al-Qur'an Surat Al-A'raf: 199.
Allah sang Khaliq saja Maha Pemaaf terhadap hamban-Nya. Tak peduli sebesar gunung atau sedalam lautan kesalahan seorang hamba, jika ia bertaubat dengan sungguh-sungguh, maka Allah akan membukakan pintu maaf selebar-lebarnya. Kita sebagai manusia yang lemah, tidak sepantasnya berlaku sombong, dengan tidak mau memaafkan kesalahan orang lain, sebelum ia meminta maaf. Insya Allah, dengan begitu, hati akan lebih terasa lapang.
Rasulullah bersabda, "Bertakwalah kepada Allah dimana engkau berada, tindaklanjutilah kesalahan dengan kebaikan, niscaya kebaikan tersebut menghapus kesalahan tersebut, dan pergaulilah manusia dengan ahlak yang baik." (HR. Hakim dan At-Tirmidzi)
Husnudhdhan (berprasangka baik)
Allah berfirman, "Hai orang-orang beriman, jauhilah kebanyakan dari prasangka. Sesungguhnya sebagian prasangka itu adalah dosa. Dan jangalah kalian mencari-cari kesalahan orang lain, dan janganlah sebagian kalian menggunjing sebagian yang lain. Sukakah salah seorang di antara kamu memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya." (QS. Al-Hujurat : 12)
Adakalanya seorang muslim berburuk sangka terhadap seorang muslim lainnya sehingga ia melecehkan saudaranya. Ia mengatakan yang macam-macam tentang saudaranya, dan menilai dirinya lebih baik. Tentu, itu adalah hal yang tidak dibenarkan. Akan tetapi, hendaknya setiap muslim harus mawas diri terhadap titik-titik rawan yang sering memancing tuduhan, agar orang lain tidak berburuk sangka kepadanya.
Menumbuhkan Sikap Ikhlas
Ikhlas adalah kata yang ringan untuk diucapkan, tetapi cukup berat untuk dilakukan. Orang yang ikhlas dapat meniatkan segala tindakannya kepada Allah. Ia tidak memiliki pamrih yang bersifat duniawi. Apabila Allah mengujinya dengan kenikmatan, maka ia bersyukur. Bila Allah mengujinya dengan kesusahannya pun ia bersabar. Ia selalu percaya bahwa Allah akan senantiasa memberikan yang terbaik bagi hambanya.
Orang yang ikhlas akan lebih mudah memenej kalbunya untuk selalu menyerahkan segalanya hanya kepada Allah. Hanya kepada-Nyalah ia mengantungkan harapan.
Nah pembaca, bila anda sedang dilanda sakit hati, cobalah amalkan kiat diatas. Insya Allah, beban hati akan berkurang. Dada anda pun terasa lapang. Insya Allah.